DEKLARASI DAMAI PEMILU 2019 DI KECAMATAN SUKASARI PURWAKARTA

  • Selasa, 23 Oktober 2018 - 22:52:16 WIB
  • Administrator
DEKLARASI DAMAI PEMILU 2019 DI KECAMATAN SUKASARI PURWAKARTA

Purwakarta - Muspika Kecamatan Sukasari dan jajaran Pemerintah Kecamatan Sukasari serta Parpol peserta pemilu mengadakan deklarasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 Damai. Deklarasi itu, dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Sukasari Purwakarta, Rabu (17/10/2018).

Deklarasi ini mengusung tema "Pemilu 2019 Aman, Damai dan Sejuk". Agenda tersebut, dihadiri oleh Camat Sukasari serta Komisiones KPU Purwakarta. Selain itu juga hadir anggota Polsek Sukasari, Danpos Sukasari, Ketua PPK, Ketua Panwascam, anggota PPS, Pengurus Partai Politik, dan Tokoh Masyarakat.

Gerakan tersebut, ditandai dengan ditandatanganinya kesepakatan Pemilu Damai 2019 yang turut dihadiri segenap Muspika Kecamatan Sukasari.

Kapolsek Sukasari yang di wakili oleh anggota Polsek Bripol Hendra Koswata Diputra mengatakan, dengan dilangsungkannya deklarasi ini, diharapkan pelaksanaan pemilihan presiden dan pemilihan legislatif 2019 berlangsung sejuk dan kondusif.

"Perlu peran aktif dari semua pihak untuk mendukung terselenggaranya 'hajatan' nasional ini. Mari jaga persatuan dan kesatuan, soliditas serta kerja samanya untuk mewujudkannya," ungkapnya.

Ia juga berharap agar semua stakeholder dapat membangun dan saling bersinergitas dalam membangun pemilu yang aman dan kondusif nantinya,
Maka diperlukan komitmen awal dari semua pihak.

"Masuki masa tahapan masa kampanye dari 23 September hingga 19 April mendatang, diharapkan kepada kita semua untuk berkerja sama untuk mengujudkan pemilu yang aman,damai dan sejuk sesuai dengan tema kegiatan deklarasi pemilu damai 2019."

Lebih lanjut lagi ia menjelaskan, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta pimpinan partai politik peserta pemilu 2019, mampu sebagai penyejuk dan pemersatu masyarakat Kecamatan Sukasari, Khususnya Kabupaten Purwakarta.

Sedengkan Camat Sukasari Jaya Pranolo turut berpesan kepada seluruh masyarakat Kecamatan Sukasari, agar senantiasa menjaga kebersamaan yang selama ini telah terjalin.

"Pesta Demokrasi Pemilihan Presiden dan Pemilihan Legislatif 2019 tinggal beberapa waktu lagi, tentunya dengan adanya pesta demokrasi ini, tidak memecah belahkan antara kita semua,dan yakinlah perbedaan pendapat dan warna akan mengujudkan kemajuan kita lebih baik lagi kedepannya," imbuhnya.

  • Selasa, 23 Oktober 2018 - 22:52:16 WIB
  • Administrator

Berita Terkait Lainnya